Liputan soal Rumah Baca Kids di Majalah Hidayah, edisi November 2012, halaman 94-99.

Hari minggu itu, 30 September 2012, benar-benar hari yang paling menggembirakan dan sibuk untuk Rumah Baca (Kids). Betapa tidak, di tengah-tengah bangsa Indonesia memperingkati peristiwa G 30 S PKI (yang tidak jelas kebenarannya itu), Rumah Baca mendapat tamu istimewa. Sekaligus 2!

Tamu yang pertama adalah seorang seniman dari Jogja, Khadir Supartini. Tamu yang kedua adalah dari Majalah Hidayah: Nur Mursidi dan Wulan. Padahal, hari minggu itu pula, anak-anak di Rumah Baca Kids sedang berkativitas. Mereka sedang berpentas, unjuk kebolehan membacakan puisi karya mereka. Ada juga yang membacakan karya tulis mereka. Di samping itu, anak-anak di Rumah Baca Kids juga sedang berbenah untuk majalah dinding yang baru. Sudah banyak kegiatan yang belum tertampung di sana. Padahal setiap minggu pagi selalu saja ada acara, yang tidak sempat terdokumentasikan dengan baik.

Anyway, terima kasih bung Khadir Supartini yang telah menyemangati anak-anak untuk mencintai keindahan dengan melukis dan berkarya seni lainnnya.

Terima kasih bung Mursid dan mBak Wulan yang telah mau memantau dan mewawancarai kegiatan di Rumah Baca. Semoga kegiatan ini membawa manfaat. Dan kini tulisan soal Rumah Baca Kids dapat dinikmati oleh jutaan pembaca majalah Hidayah edisi bulan November 2012. Enjoy reading. Hope it inspiring.

0 Responses to “Rumah Baca – Majalah Hidayah”



  1. Leave a Comment

Leave a comment




Data pengunjung

  • 365,024 Kunjungan

Resensi yang lain

Index

my pictures at flickr

Goodreads